Era industri digital 4.0 membuat sebagian besar penduduk di seluruh dunia semakin tidak lepas dari internet. Penggunaan internet semakin meningkat setiap saat. Berdasarkan data dari Kementrian Komunikasi dan Informatika RI (KOMINFO) tahun 2021, pengguna internet di Indonesia sendiri meningkat 11 persen dari tahun sebelumnya, yaitu dari 175,4 juta menjadi 202,6 juta pengguna. Jumlah pengguna internet yang meningkat membuat data digitalpun semakin banyak dan bervariatif. Hal tersebut membuat internet of things (IoT) semakin dilirik oleh berbagai sektor untuk mempermudah kegiatan digitalnya.
Secara ringkas internet of things (IoT) dapat digambarkan sebagai satu aset yang harus disatukan untuk mendapatkan manfaat dari pengumpulan data hingga pengembangan data. Secara luasnya IoT dapat digambarkan sebagai pengumpulan data, aliran data dan analisa data. IoT itu sendiri adalah solusi infrastruktur aman ujung ke ujung dengan berbagai agregator data cerdas.
Bagaimana Cara Kerja Internet of Things (IoT)?
Workflow dari IoT itu sendiri, seluruh penggunaan server yang terkoneksi ke internet akan menyimpan seluruh data yang dikumpulkan menjadi sebuah big data, kemudian big data tersebut diolah sedemikian rupa untuk dianalisa.
Solusi IoT dikategorikan mejadi tiga jenis berbeda sesuai dengan kebutuhannya yaitu konsumen, komersial dan industri IoT. Beberapa kasus penggunaan yang luas adalah wearable, otomatisasi rumah atau bangunan, kesehatan, rumah sakit, ritel, asset tracking, transportasi, perencanaan sumberdaya perusahaan, ritel perbankan, kota pintar, pertambangan, minyak & gas, manufaktur, tenaga & energy dan pertanian.
Gambar 1. Kasus Penggunaan Internet of Things (IoT)
Mengapa Dell EMC PowerEdge Generasi 15?
Sapta Tunas Teknologi selaku Konsultan TI akan membantu bisnis anda mendapatkan solusi yang tepat dalam implementasi solusi IoT di industri digital 4.0. Dell EMC PowerEdge Generasi 15 merupakan server yang akan membantu proses kerja dari solusi IoT itu sendiri. Server Dell EMC PowerEdge Generasi 15 merupakan salah satu jawaban akan inovasi yang didasarkan oleh kebutuhan di dunia digital.
Server Dell EMC PowerEdge Generasi 15 menjadi salah satu rekomendasi solusi yang ditawarkan oleh Sapta Tunas Teknologi. Server tersebut memiliki kemampuan unik dalam subsistem memori NVDIMM, perangkat penyimpanan NVMe, manajemen jarak jauh melalui komputasi berbasis iDRAC dan GPU yang dapat memperkuat dampak solusi IoT itu sendiri. Selain itu Server PowerEdge Generasi 15 ini memiliki performa lebih baik dan teknologi lebih canggih dari generasi sebelumnya.
Gambar 2. Komponen Kontinum IoT
Seperti yang terlihat, ilustrasi diatas menggambarkan komponen dalam kontinum IoT. Server PowerEdge Generasi 15 dapat meningkatkan kinerja aplikasi, keamanan data, waktu pemulihan kerusakan sistem, meningkatkan ketahanan dan keandalan SSD. Jika utas terpisah pada inti khusus dapat ditetapkan untuk membaca dan menulis hasil menengah dari aplikasi, kinerjanya dapat ditingkatkan.
Generasi baru dari server Dell EMC sangat dioptimalkan untuk penyimpanan NVMe yang dapat menciptakan keseimbangan biaya secara keseluruhan dengan cara menghapus konten dari NVDIMM secara teratur. Beban kerja IoT juga memanfaatkan sistem basis data dan pencatatan transaksi biasa yang dapat dikonfigurasi dari NVDIMM untuk meningkatkan kinerja. Arsitektur komputasi PowerEdge itu sendiri dirancang sedemikian rupa, sehingga sistem database dalam memori dapat memanfaatkan kemampuan dari NVDIMM untuk peningkatan kinerja secara maksimal.
Konsultasikan kebutuhan solusi internet of things (IoT) bisnis Anda bersama IT consultant Sapta Tunas Teknologi untuk mendapatkan solusi yang sesuai. Semakin cepat bisnis anda mempersiapkan semua kebutuhan di era digital, semakin siap juga bisnis Anda bersaing.
Mengapa STT?
Sapta Tunas Teknologi memiliki komitmen yang tinggi dalam membantu pelanggan mencapai tujuan organisasi dan merancang solusi teknologi informasi (TI) sesuai dengan kebutuhan pelanggan yang mengikuti perkembangan tren teknologi di pasar saat ini.
- Dedicated Teams
- Certified Engineer
- Award – Winning
- Demo Solutions Center
- Trusted Partner
Download Portfolio PowerEdge Generasi 15:
Referensi:
https://www.delltechnologies.com/en-us/blog/iot-is-as-good-as-the-infrastructure-that-supports-it/
https://infohub.delltechnologies.com/section-assets/iiot-and-edge-computing-in-manufacturing-1