Peluang dan Tantangan di Era Big Data

Peluang dan Tantangan di Era Big Data

Big Data bukan lagi merupakan tren yang baru di era digital ini. Istilah Big Data mulai muncul setelah Tahun 2005 diperkenalkan oleh O’Reilly Media.

Setiap hari, jutaan bahkan miliaran data diciptakan dari berbagai sumber, seperti media sosial, transaksi online, sensor IoT, dan banyak lagi. Fenomena ini dikenal sebagai Big Data.

Era Big Data telah membawa banyak keuntungan bagi perusahaan dan organisasi, namun juga membawa tantangan yang signifikan dalam penggunaan teknologi ini.

Berikut beberapa peluang yang dapat membukan wawasan untuk bisnis anda serta tantangan yang akan dihadapi di era Big Data.

Peluang Big Data Bagi Bisnis

Big Data merupakan besaran data atau suatu kumpulan data yang membutuhkan cara untuk bisa memanajemen data tersebut mulai dari mengumpulkan, mengelola, menganalisis dan visualisasi hasil temuan dari big data.

Berikut Peluang yang dapat diterapkan di bisnis anda:

1. Inovasi Produk dan Layanan

Dengan menganalisis data pelanggan, perusahaan dapat mengembangkan produk dan layanan yang lebih sesuai dengan kebutuhan dan preferensi konsumen. Misalnya, platform streaming menggunakan data untuk merekomendasikan konten yang relevan kepada pengguna.

Big Data dapat membantu perusahaan dalam mengembangkan produk baru yang lebih sesuai dengan kebutuhan pelanggan. Dengan demikian, perusahaan dapat meningkatkan penjualan dan keuntungan.

2. Efisiensi Operasional

Analisis data dapat mengidentifikasi area yang memerlukan perbaikan dan mengoptimalkan proses bisnis. Misalnya, di sektor manufaktur, analisis data dari mesin produksi dapat membantu dalam pemeliharaan prediktif dan mengurangi downtime.

Big Data dapat membantu perusahaan dalam menghemat biaya dengan cara mengumpulkan dan menganalisis data yang lebih efektif dan efisien. Dengan demikian, perusahaan dapat mengurangi biaya operasional dan meningkatkan keuntungan.

3. Deteksi Penipuan dan Keamanan

Dalam sektor keuangan, analisis data besar membantu dalam mendeteksi aktivitas yang mencurigakan dan mencegah penipuan.

Algoritma machine learning dapat mempelajari pola transaksi untuk mengidentifikasi anomali yang mungkin menandakan penipuan.

4. Pengambilan Keputusan yang Lebih Baik

Data besar memungkinkan organisasi untuk mengambil keputusan berdasarkan data (data-driven decision making). Analisis data yang mendalam dapat memberikan wawasan yang lebih akurat dan relevan.

Dengan demikian, perusahaan dapat meningkatkan kualitas produk dan layanan serta meningkatkan kepuasan pelanggan.

 

Tantangan Keamanan Data yang di Hadapi di Era Big Data

Dalam menerapkan Big Data, Berikut beberapa tantangan yang akan dihadapi:

1. Infrastruktur yang Kompleks

Big data memerlukan infrastruktur yang kompleks pada Data Center yang dapat membuat bisnis kesulitan untuk mengelola dan memeliharanya.

Pengetahuan dan keahlian khusus sangat diperlukan untuk menginstal, mengkonfigurasi, yang memerlukan investasi dalam pelatihan dan pengembangan SDM.

Selain itu, bisnis harus mempertimbangkan implikasi biaya dari kompleksitas infrastruktur dan memprioritaskan kesederhanaan dan kemudahan penggunaan untuk meminimalkan biaya overhead.

2. Volume Data Yang Besar

Volume data yang sangat besar yang dihasilkan dan diproses memerlukan teknologi yang sangat skalabel.

Seiring dengan berkembangnya bisnis, mereka perlu dengan cepat dan mudah menambah atau mengurangi server, storage, dan komponen lainnya untuk memenuhi kebutuhan data yang berubah.

Data Center harus dirancang dengan mempertimbangkan skalabilitas untuk mengakomodasi permintaan pemrosesan data yang terus meningkat.

3. Keamanan

Dengan banyaknya data yang dimiliki, risiko pelanggaran keamanan dan kebocoran data menjadi lebih tinggi. Diperlukan langkah-langkah keamanan yang ketat untuk melindungi data dari ancaman siber.

Data Center adalah target utama bagi Cybercriminals, yang menjadikan keamanan sebagai tantangan besar bagi bisnis. Langkah-langkah keamanan yang kuat, termasuk firewall, enkripsi, dan sistem deteksi intrusi, sangat penting untuk melindungi dari serangan.

4. Kualitas Data

Tidak semua data yang dikumpulkan memiliki kualitas yang baik. Adanya data yang tidak lengkap, tidak akurat, atau tidak relevan dapat mengganggu proses analisis dan pengambilan keputusan.

5. Kompetensi SDM

Mengolah dan menganalisis data besar memerlukan keahlian khusus dan alat yang canggih. Tidak semua organisasi memiliki sumber daya manusia dan teknologi yang dibutuhkan untuk melakukan analisis data secara efektif.

Perusahaan harus memiliki SDM yang kompeten dalam bidang analitik data, memiliki tingkat pemrograman yang tinggi, serta memiliki kreativitas dan inovasi terhadap perkembangan teknologi informasi.

6. Regulasi Dan Kepatuhan

Berbagai regulasi terkait data, menetapkan standar yang ketat untuk pengelolaan data. Organisasi harus memastikan bahwa mereka mematuhi regulasi ini untuk menghindari sanksi dan menjaga reputasi.

staf data center yang menangani hal ini harus dilatih dengan baik dalam praktik keamanan terbaik untuk mencegah pelanggaran data dan ancaman siber lainnya. Menurut Laporan Biaya Pelanggaran Data IBM 2022, satu pelanggaran data dapat merugikan lebih dari USD 4,35 juta.

Kesimpulan:

Era Big Data menawarkan peluang yang sangat besar bagi organisasi untuk meningkatkan pengambilan keputusan, inovasi, efisiensi operasional, dan Deteksi Penipuan serta keamanan.

Namun, untuk memanfaatkan peluang ini, organisasi atau Perusahaan juga harus siap menghadapi berbagai tantangan yang muncul.

Dengan strategi yang tepat, era Big Data dapat menjadi pendorong utama bagi pertumbuhan dan kesuksesan di berbagai sektor.

Tertarik menerapkan Big Data untuk Perusahaan anda? Konsultasikan  penggunaannya bersama IT consultant Sapta Tunas Teknologi. Dapatkan solusi terbaik dan juga penawaran menarik dari kami.

Mengapa STT?

Sapta Tunas Teknologi (STT) memiliki komitmen yang tinggi dalam membantu pelanggan mencapai tujuan organisasi dan merancang solusi teknologi informasi (TI) sesuai dengan kebutuhan pelanggan yang mengikuti perkembangan tren teknologi di pasar saat ini.

  • Dedicated Teams
  • Certified Engineer
  • Award-Winning
  • Demo Solutions Center
  • Trusted Partner

Ref:

https://informa.poltekindonusa.ac.id/index.php/informa/article/view/65/57

https://dqlab.id/era-big-data-kenali-dasar-dan-penggunaan-untuk-kebutuhan-industri-yuk

https://community.fs.com/article/data-center-technology-opportunities-and-obstacles-in-the-big-data-era.html

Scroll to Top