Mengenal “Brain Chiper”, Ransomware yang menyerang Pusat data Nasional

Mengenal “Brain Chiper”, Ransomware yang Menyerang Pusat Data Nasional

Pusat Data Nasional (PDN) Indonesia telah mengalami gangguan serius sejak Kamis (20/6) yang berdampak pada layanan imigrasi 210 instansi, termasuk aplikasi layanan nasional yang terintegrasi, seperti layanan keimigrasian di bandar udara.

Adapun serangan ini diduga disebabkan oleh serangan ransomware varian baru yang dikenal dengan Brain Cipher“.

Apa Itu Brain Cipher?

Dalam laman DetikInet,  Dirjen Aptika Kementerian Kominfo, Semuel Abrijani menyebutkan bahwa mereka menyebutkan Namanya Brain Chipper itu varian mutase dari LockBit 3.0.

Menurut penjelasan Broadcom, penyedia layanan keamanan siber Symantec, di situs web resminya, Brain Cipher adalah varian baru mutasi dari LockBit.

Penamaan ‘Brain Cipher Ransomware’ sesuai dengan catatan tebusan mereka tampaknya melakukan pemerasan ganda dengan mengekstraksi data sensitif dan mengenkripsinya. Korban diberikan ID enkripsi untuk digunakan di situs web untuk menghubungi mereka.

Menurut Symantec, Saat ini taktik, teknik, dan prosedur mereka masih belum jelas, meskipun mereka kemungkinan memanfaatkan buku panduan yang dikenal untuk akses awal, termasuk melalui broker akses awal (IABs), phishing, mengeksploitasi kerentanan dalam aplikasi yang berhubungan dengan layanan publik, atau mengkompromikan pengaturan Remote Desktop Protocol (RDP).

Solusi DELL CRS untuk Mengamankan Data Anda

Untuk menghadapi gangguan seperti ini, penting untuk memiliki infrastruktur teknologi yang solid dan aman. DELL CRS dari Dell Technologies dapat membantu Anda dalam mengatasi gangguan dari serangan Ransomware.

Dell CRS adalah sebuah solusi cyber-protection yang dirancang untuk melindungi data kritikal organisasi dari serangan ransomware dan serangan cyber lainnya.

Ancaman dan Serangan dari Ransomware memerlukan solusi yang modern, berikut syarat penting untuk melakukan pemulihan data dari serangan siber yang efektif yakni: Isolation, Immutability dan Intelligence.

1. Isolation: Pemisahan Fisik & Logis Data

Isolasi adalah dasar dari strategi pemulihan siber yang aman. Dengan memisahkan data secara fisik dan logis, kita menciptakan pertahanan yang kuat terhadap akses yang tidak sah dan ancaman siber.

Syarat Isolasi ini akan memastikan data sepenuhnya terpisah dari jaringan yang bisa terancam, bukan hanya memisahkan dari produksi tetapi juga menjaga kontrol akses yang ketat.

Isolasi ini juga akan memastikan data tetap aman bahkan saat diakses untuk tujuan pemulihan.

2. Imutability: Mempertahankan Integritas Data yang Asli

Imutabilitas sangat penting untuk memastikan integritas dan keaslian data, menjadikannya aset yang dapat diandalkan untuk pemulihan.

Dalam hal ini Imutability harus terintegrasi dalam strategi pemulihan secara keseluruhan dan Memastikan integritas data sesuai dengan persyaratan regulasi.

Dalam hal Immutability, tidak ada admin atau penggantian keamanan sehingga dapat mencegah modifikasi yang tidak sah dari orang yang tidak bertanggungjawab dan menjaga integritas data.

3. Intelligence: ML & Analitik Mengidentifikasi Ancaman

Menggabungkan AI dalam proses pemulihan membantu dalam identifikasi ancaman proaktif dan pemulihan data yang efisien. Hal ini akan menjawab Pertanyaan anda “Apakah Data Ini Dapat Digunakan untuk Pemulihan?”.

Menggunakan DELL CRS akan beroperasi di Vault yang Terisolasi untuk Keamanan sehingga dapat  memastikan alat kecerdasan beroperasi dalam lingkungan yang aman, meminimalkan paparan terhadap ancaman.

DELL CRS juga dapat memberikan Report untuk menginformasikan penyebab utama serangan dan pemulihan:

Berikut adalah cara kerja CRS dalam melindungi data:

  1. Data Backed Up to Production Data Domain System
  2. Catalog Backed Up to Production Data Domain System
  3. Replication Link Enabled
  4. Replicate Data into the Vault
  5. Close Replication Link
  6. Create Copy of the Data
  7. Make Copy Immutable
  8. Scan Data with Analysis Engine
  9. Send Analysis Result
  10. Repeat Daily

Kesimpulan:

Dengan menggunakan DELL CRS, Anda dapat mengatasi gangguan seperti Brain Cipher dengan cara yang efektif dan efisien. Jangan tunggu terkena serangan, manfaatkan Dell CRS untuk mengamankan data Anda dan meningkatkan efisiensi Anda.

Tertarik memakai Solusi Dell CRS untuk bisnis anda? Konsultasikan penggunaannya bersama IT consultant Sapta Tunas Teknologi. Dapatkan solusi terbaik dan juga penawaran menarik dari kami.

Mengapa STT?

Sapta Tunas Teknologi (STT) memiliki komitmen yang tinggi dalam membantu pelanggan mencapai tujuan organisasi dan merancang solusi teknologi informasi (TI) sesuai dengan kebutuhan pelanggan yang mengikuti perkembangan tren teknologi di pasar saat ini.

  • Dedicated Teams
  • Certified Engineer
  • Award-Winning
  • Demo Solutions Center
  • Trusted Partner

Ref:

https://inet.detik.com/security/d-7405842/ransomware-lumpuhkan-pusat-data-pelaku-minta-tebusan-rp-131-miliar

https://katadata.co.id/digital/teknologi/66792a8b49cab/apa-itu-brain-chiper-ransomware-yang-serang-pusat-data-nasional

https://www.broadcom.com/support/security-center/protection-bulletin/brain-cipher-ransomware

 

Scroll to Top